Akreditasi Tertinggi se-Lampung, BAZNAS Pesawaran Raih Dua Penghargaan

0
Ketua Baznas Kabupaten Pesawaran Abdul Hamid di dampingi Bupati Dendi Ramadhona, saat menerima penghargaan dari kementrian agama

Pesawaran (HO) – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pesawaran, pada tahun 2022 ini mendapatkan dua penghargaan sekaligus terkait dengan akreditasi yang dikeluarkan oleh Kementrian Agama Provinsi Lampung, dan juga terkait pendataan yang diminta oleh BAZNAS RI.

Ketua BAZNAS Kabupaten Pesawaran Abdul Hamid mengatakan, setelah dilakukan akreditasi yang dilakukan oleh Kementerian Agama Provinsi Lampung, BAZNAS Pesawaran mendapatkan nilai tertinggi se-Provinsi Lampung, dengan memperoleh peringkat akreditasi A dengan nilai 96,8.

“Tentunya dengan mendapatkan peringkat akreditasi tertinggi se-Provinsi Lampung, membuat kami menjadi lebih semangat dalam meningkatkan pelayanan baik dalam pelaksanaan penghimpunan, pendistribusian, serta pelaporan secara akuntabel sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku,” ujarnya.

Dirinya juga mengatakan, pada tahun ini BAZNAS Pesawaran juga mendapatkan penghargaan dari BAZNAS RI, terkait pengukuran Indeks Zakat Nasional dan dampak Zakat yang dirasakan bagi masyarakat yang menerima.

BACA JUGA:  Kejati Lampung Serahkan Para Tersangka Korupsi PDAM Way Rilau Ke Kejari Bandar Lampung
Piagam BAZNAS Kabupaten Pesawaran

“Jadi kami mengirimkan data-data yang diminta oleh BAZNAS RI, mulai dari data penerima zakat, kemudian dampak yang dirasakan masyarakat setelah mendapatkan bantuan yang diberikan oleh BAZNAS, karena penyerahan data yang baik dari kita, makanya kita mendapatkan penghargaan tersebut,” ujar dia.

Menurutnya, karena banyak manfaat yang dirasakan oleh masyarakat dari pembayaran zakat ini, pihaknya akan terus memperluas sosialisasi akan pentingnya pembayaran zakat kepada para instansi maupun OPD yang ada di Pesawaran.

“Yang harus diketahui, banyak masyarakat kita ini yang tidak tersentuh bantuan, ada juga masyarakat yang selalu menerima bantuan dari mana-mana, namun kalau pemberian bantuan melalui BAZNAS, tim kami akan turun terlebih dahulu untuk mengecek secara langsung apakah masyarakat tersebut layak atau tidaknya menerima bantuan,” kata dia.

BACA JUGA:  Kejati Lampung Serahkan Para Tersangka Korupsi PDAM Way Rilau Ke Kejari Bandar Lampung

“Kemudian kami juga ingin berterimakasih kepada Bupati Pesawaran, yang telah banyak membantu kami dalam penarikan Zakat kepada para ASN yang ada di Pesawaran, tentunya tanpa dukungan pemerintah kami tidak mungkin bisa melakukan berbagi kegiatan sosial bagi masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengatakan, BAZNAS Pesawaran telah banyak membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dengan berbagi program yang dikeluarkan oleh BAZNAS yang langsung menyentuh kepada masyarakat.

“Banyak program sosial yang dikeluarkan oleh BAZNAS Pesawaran, baik itu untuk program sosial, kesehatan maupun pendidikan bagi masyarakat Pesawaran yang membutuhkan. Karena kita ketahui, dalam penyaluran bantuan yang dikeluarkan BAZNAS, pihaknya selalu menurunkan tim untuk survei terlebih dahulu penerimanya, sehingga bantuan tersebut dapat tepat sasaran kepada masyarakat yang memang membutuhkan,” ujarnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini