Senin, November 17, 2025
BerandaDAERAHBupati Dendi Kukuhkan 30 Anggota Paskibraka Kabupaten Pesawaran

Bupati Dendi Kukuhkan 30 Anggota Paskibraka Kabupaten Pesawaran

Pesawaran (RN) – Sebanyak 30 putera-puteri terbaik Kabupaten Pesawaran resmi dikukuhkan sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2025. Nanti nya 30 anggota paskibra bertugas mengibarkan Sang Merah Putih pada upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-80.

Pengukuhan dipimpin langsung oleh Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, di Gedung Serba Guna (GSG) Pemkab Pesawaran, Jumat (15/8/2025).

“Ke-30 anggota Paskibraka ini merupakan hasil seleksi ketat dari berbagai sekolah menengah se-Pesawaran. Sebelum resmi dikukuhkan, mereka menjalani masa karantina dengan pemusatan pendidikan dan pelatihan yang mencakup latihan fisik, keterampilan baris-berbaris, pembentukan karakter,” kata Dendi.

Dendi menyebut, perjalanan menjadi anggota Paskibraka tidak hanya melatih keterampilan teknis, tetapi juga membentuk kepribadian yang disiplin, mandiri, bermental kuat, serta bertanggung jawab.

“Paskibraka bukan sekadar pembawa bendera, tetapi penjaga martabat bangsa. Kalian adalah calon pemimpin masa depan yang harus menjadi corong Pancasila, menjaga NKRI, dan mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Tugas mengibarkan dan menurunkan Sang Merah Putih adalah amanah besar yang memerlukan kesempurnaan, bahkan pada hal-hal terkecil. Oleh karena itu, Bupati menyebut, Keberhasilan pengibaran bendera nanti adalah wujud pengabdian kepada Pancasila dan NKRI. Mencium Sang Merah Putih adalah simbol kesetiaan dan cinta tanah air.

“Saya berpesan agar para anggota Paskibraka terus mengembangkan diri, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta memiliki integritas, daya saing, dan semangat pantang menyerah untuk membangun Bumi Andan Jejama,” kata dia.

Pengukuhan ini menjadi penutup rangkaian pembentukan Paskibraka sebelum bertugas pada peringatan kemerdekaan. Momen ini diharapkan menjadi inspirasi bagi generasi muda Pesawaran untuk terus berprestasi, menjaga persatuan, dan menanamkan semangat kebangsaan.

“Melalui kesempatan ini, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada orang tua, para pelatih, tim pembina dan panitia atas segala upaya serta kesungguhan dalam membimbing, selama proses pemusatan pendidikan dan pelatihan bagi anggota Paskibraka Kabupaten Pesawaran,” tutup Bupati. (zal)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments