Minggu, April 27, 2025
BerandaLAMPUNGTokoh Masyarakat Dorong Polres Pesawaran Periksa Kades Sinarjati Dugaan Korupsi DD

Tokoh Masyarakat Dorong Polres Pesawaran Periksa Kades Sinarjati Dugaan Korupsi DD

Pesawaran (HO) – Viralnya berita dugaan penyimpangan dalam penggunaan Dana Desa yang di lakukan oleh oknum Kades Sinarjati Kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung, akhirnya salah satu tokoh masyarakat di Bumi Andan Jejama angkat bicara dan mendorong Polres Pesawaran Polda Lampung untuk melakukan pemanggilan dan pemeriksaan terhadap Atin Paryitno, jika nanti terbukti agar dapat diproses sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.

“Saya mendorong Polres Pesawaran untuk melakukan pengumpulan data dan pengumpulan bahan keterangan, jika nanti ada indikasi korupsi dalam penggunaan Dana Desa di Sinarjati Kecamatan Tegineneng agar dapat di proses hukum,” ungkap Drs Erlan Syofandi, kepada Handalonline.com, Rabu (1/2/2023).

Atin Paryitno Kepala Desa Sinar Jati Kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung

Karena katanya, apapun itu, Dana Desa adalah anggaran pemerintah pusat untuk pembangunan, bukan untuk kepentingan segelintir oknum-oknum kades yang hanya mementingkan kepentingan pribadi.

“Hal ini jangan sampai dibiarkan berlarut-larut, harus segera di tuntaskan, supaya ada efek jera bagi pemegang anggaran,” katanya.

Erlan Syofandi menyebutkan, adanya penandatanganan dengan pihak-pihak terkait di pusat, terkadang menjadi tameng mereka, namun kepala desa juga harus tahu apa tujunan dari MoU tersebut.

“Mereka harus ingat, tujuan penandatanganan MoU itu untuk terwujudnya pengelolaan dana desa yang efektif, efisien dan akuntabel, jadi jangan sampai mereka salah menafsirkan, sehingga mereka berpikir sudah kebal hukum,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya dengan Link: https://handalonline.com/2023/01/16/menjabat-tiga-tahun-atin-paryitno-diduga-simpangkan-dd-untuk-kepentingan-pribadi/
(Indra Jaya)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments