Libur Nataru, Dinkes Pesawaran Antisipasi Penyebaran Covid-19

0
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran Media Apriliana

Pesawaran (HO) – Pemerintah Kabupaten Pesawaran terus berupaya untuk mengantisipasi penyebaran virus covid-19 pada libur Nataru.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran Media Apriliana melalui Sekretaris Andhika mengatakan, Dinas Kesehatan terus berupaya dengan memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat agar senantiasa mewaspadai lonjakan kasus Covid -19, karna setiap akhir tahun mobilitas masyarakat diprediksi terus meningkat sehingga virus Corona di khawatirkan bakal meningkat.

“Kita terus melaksanakan kegiatan vaksinasi covid-19 kerjasama dengan mitra untuk memobilisasi sasaran,” kata Andhika, Senin. (28/11/2022).

Andhika menyatakan, Sosialisasi diprioritaskan untuk melengkapi vaksin primer, booster, dan booster kedua lansia saat ini untuk mendorong masyarakat datang dan mengakses pelayanan yang dilakukan baik dalam dan luar gedung.

“Sosialisasi pelaksanaan Prokes karena vaksin varian omicron Subvarian baru lebih cepat menular walau gejalanya pada umumnya ringan bagi warga yang telah di vaksin booster,” tutur Andhika.

Menurut Andhika, masyarakat dihimbau untuk selalu tetap kuat dengan menerapkan 3T, yakni, Test, Tracking, dan Treatment.

“Untuk masyarakat, kami himbau untuk tetap perkuat 3T. Yaitu, Test, Tracing, dan Treatment,” pungkasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini